Hanya 2 Menit! Membuat Efek Perspektif 3D di CorelDraw



Selamat datang kembali Di Ilmugrafika.id Guys, blog belajar desain CorelDraw untuk pemula. Pada Tutorial kemarin kita telah mengupas Cara Mudah Membuat Gold Text Effect, yaitu efek keemasan pada text. Nah untuk kali ini berdasarkan pertanyaan dari salah seorang Juragan yang pengen tau Gimana sih cara bikin efek Perspektif 3 Dimensi di Corel?. Gimana ya?? hehehe.. Untuk itu pada Tutorial kali ini kita akan mengupasnya.


Efek Perspektif sendiri kurang lebih adalah efek pandangan Jauh-Dekat suatu Objek dilihat dari salah satu sudutnya (maaf kalo salah) *senyum. Dan Pada Tutorial ini kita akan memberikan efek 3 Dimensi agar lebih terlihat Realistis.

Oke mari kita mulai Tutorial CorelDrawnya gan,

2 Menit Membuat 3D Perspective Effect CorelDraw

Siapkan terlebih dahulu alat perangnya!
Buka CorelDraw dan Buat Dokumen Baru pastinya.

1. Langkah pertama mari kita buat teks apa saja dengan menggunakan Text Tool atau tekan F8, disini saya menggunakan kata Perspective, sesuai Judulnya


2. Langkah selanjutnya kita akan memberikan efek perspektif pada teks yang telah kita buat tadi, klik pada teks, kemudian klik menu Effects di Menu bar, kemudian pilih Add Perspective.



3. Atur efek Perspektif tadi dengan cara menggerakkan titik-titik yang terlihat pada setiap sudut Objek.


4. Aturlah sampai agan menemukan posisi yang pas. Pada Tahap ini efek perspektif sudah didapatkan.


5. Untuk menambahkan Efek 3 Dimensi kita akan menggunakan Extrude Tool klik pada Teks yang telah diberi Efek Perspektif tadi, kemudian klik Extrude Tool, kemudian Drag Mouse dari bagian tengah Objek (Teks) ke arah sisi objek yang membesar (lihat gambar).

6. Untuk mengganti arah Bayangan Extrude-nya klik pada tanda panah Extrude Type pada Property bar dan pilih Extrude type yang memiliki bayangan panjang ke belakang objek, untuk lebih jelasnya lihat gambar di bawah,

7. Selanjutnya kita akan mengubah warna bayangannya, masih dengan menggunakan Extrude Tool, Pada Property bar pilih Extrusion Color yang ada di kanan-Atas Layar, kemudian pilih Use color Shading untuk memberikan gradasi pada bayangan. Setting warnanya menjadi From : Abu muda, dan To : Abu Tua, hasilnya bisa langsung keliatan kok.


8. Dan Hasil akhirnya seperti berikut gan!


Gimana? udah bisa gan? kalo agan kurang faham tutorial diatas silahkan simak videonya berikut ini :


Oke itu dia beberapa langkah untuk membuat 3D Perspective Text Effect di CorelDraw, simak juga Tutorial Ilmugrafika.id Lainnya, jika ada pertanyaan, kritik, saran dan juga Request Tutorial silahkan agan tuliskan di kolom komentar di bawah.
Untuk mendapatkan Update Tutorial setiap harinya silahkan agan Klik SUBSCRIBE dan update tutorial akan dikirim via email setiap hari. Bisa juga dengan cara gabung ke grup Belajar Desain CorelDraw dan Like Fanpage Ilmugrafika.id.

Semoga Bermanfaat,
Thanks to Visit.
Hanya 2 Menit! Membuat Efek Perspektif 3D di CorelDraw Hanya 2 Menit! Membuat Efek Perspektif 3D di CorelDraw Reviewed by Syahrul Faiji on June 30, 2017 Rating: 5

Related Tutorials
Powered by Blogger.